Pada Selasa, 23 Mei 2023, Dinas Ketahanan Pangan Daerah (DKPD) Kabupaten Grobogan menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pembudidayaan tanaman porang di Aula DKPD. Acara tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada masyarakat terkait potensi serta teknik budidaya tanaman porang sebagai salah satu komoditas pangan yang memiliki nilai ekonomi tinggi.
Kegiatan ini dihadiri oleh para kelompok tani serta para stakeholders terkait di Kabupaten Grobogan. Para peserta sosialisasi antusias mengikuti acara dan berharap dapat memperoleh informasi yang berguna untuk mengembangkan usaha pertanian mereka.
Dalam sambutannya, Kepala DKPD Kabupaten Grobogan menyampaikan pentingnya diversifikasi komoditas pertanian dalam mendukung ketahanan pangan daerah. Tanaman porang dipilih karena memiliki potensi ekonomi yang menjanjikan serta dapat memberikan dampak positif dalam pengentasan kemiskinan.
Narasumber dalam sosialisasi ini adalah Bp. Bahauddin Abdullah dan M Luthfi Khoirudin S.P. yang ahli dalam budidaya tanaman porang memberikan presentasi mengenai pengetahuan dasar, persyaratan tumbuh, teknik budidaya, pengolahan hasil panen, dan pasar potensial untuk tanaman porang. Mereka juga berbagi pengalaman praktis dan memberikan tips sukses kepada peserta sosialisasi.
Kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi dan tanya jawab antara peserta sosialisasi dengan narasumber. Peserta memiliki kesempatan untuk bertanya mengenai kendala yang sering dihadapi dalam pembudidayaan tanaman porang dan mendapatkan solusi yang tepat dari para ahli.
Sosialisasi pembudidayaan tanaman porang ini diharapkan dapat memberikan dorongan kepada masyarakat Kabupaten Grobogan untuk terlibat dalam usaha pertanian yang berkelanjutan dan menguntungkan. Tanaman porang memiliki potensi sebagai sumber pendapatan yang menjanjikan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat setempat.
Dengan adanya sosialisasi pembudidayaan tanaman porang oleh Dinas Ketahanan Pangan Daerah Kabupaten Grobogan, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami dan terlibat aktif dalam pengembangan komoditas pertanian yang berpotensi untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan.