Pada tanggal 06 Juli 2020, telah dilaksakan Penyaluran Bantuan Sosial Sembako bagi Masyarakat terdampak Covid-19 dari APBD Provinsi Jateng oleh Bupati Grobogan di Desa Tunggak Kecamatan Toroh Kabupaten Grobogan.
Bupati Grobogan berpesan kepada masyarakat untuk selalu mentaati himbauan pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19 dengan cara cuci tangan, pakai masker, dan jaga jarak pada saat berkomunikasi mengingat penyebaran covid-19 di Kabupaten Grobogan setiap hari semakin bertambah warga yg terjangkit Covid 19 khususnya di kecamatan Toroh tertinggi Kasus Covid-19, hal ini karena kurang disiplinnya warga terhadap protokol kesehatan.
Bupati juga Menghimbau Kepada warga Desa Dusun Tunggak untuk mematuhi protokol Kesehatan dan untuk mensukseskan Pilkada Bupati / wakil Bupati Grobogan Tahun 2020.
Hadir dalam kegiatan tersebut :
1. Bupati Grobogan Ibu Sri Sumarni, S.H.,M.M.
2. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Grobogan
3. Kepala Dispermades Kabupaten Grobogan Bpk. Drs. Sanyoto, MM
4.Kepala Ketahanan Pangan Kabupaten Grobogan Bpk. Nanto.
5. Forkopincam Toroh
6. Kades se Kecamatan Toroh
7. Babinsa dan babinkamtibmas desa tunggak
8. BPD, LPMD, PKK desa Tunggak
9. Tim dari kantor pos.
Dalam kesempatan tersebut Bupati grobogan secara simbolis menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat Desa Tunggak.